Bacawabup Syafrudin Ambil Formulir Pendaftaran Di DPC Gerindra Sula
L
Link Satu
-
Apr, 19 2024
Penyerahan formulir pendaftaran ke LO Bacawabup Syafrudin. Foto: Iwan.

SULA – Syafrudin Sapsuha mengambil formulir pendaftaran penjaringan Bakal Calon Wakil Calon Bupati (Bacawabup) Kepulauan Sula di DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Sula, Jum’at (19/04/2024).

La Onyong Ode Ali, LO Syafrudin Sapsuha saat dikonfirmasi menyampaikan alasan terpenting mengambil formulir Bacawabup ialah untuk benahi Kepulauan Sula kedepannya.

“Alasannya, yang jelas beliau juga punya target untuk kedepannya bersama-sama masyarakat Kepulauan Sula untuk benahi negeri ini, jadi beliau juga bertanggung jawab atas proses perubahannya, lewat mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati,” ucapnya.

Baca juga: Sejumlah Bacabup Dan Bacawabup Sula, Borong Formulir Pendaftaran Partai Besutan Probowo

Ia mengaku, untuk Sosialisasi Bacawabup Syafrudin Sapsuha sudah berjalan.

“Sosialisasi Pak Syafrudin untuk wilayah Pulau Mangoli sudah dijalankan, sementara kami fokus untuk wilayah Pulau Sulabesi,” bebernya

Baca juga: APH Didesak Lidik Temuan Fisik Dan Pengadaan Obat Oleh BPK RI Di Dinkes Sula

La Onyong pun Optimis, siapapun yang paket dengan Syafrudin Sapsuha akan menang di Pemilihan Kepala Daerah 2024 mendatang.

“Kami optimis, Calon Bupati Siapa pun yang berpasangan dengan Pak Syafrudin akan menang di Pilkada nanti,” tutupnya.

Pewarta: Setiawan Umamit

Redaktur: TIM

© 2023 Linksatu | All rights reserverd.